Gunungsitoli, 2/2 (Antarasumut) - Rumah milik pensiunan Aparatur Sipil Negara di Jalan Yos Sudarso, Desa Saewe, Kota Gunungsitoli Julius Telaumbanua alias Ama Icha terbakar. 

Tidak ada korban jiwa atau luka akibat insiden tersebut, tetapi seluruh barang dan rumah milik Julius  habis terbakar.

Atosokhi Mendrofa alias Ama Rini, salah seorang kerabat Julius yang ditemui di lokasi kebakaran memberitahu, asal api awalnya dari bagian belakang rumah Julius. 

Api dengan cepat menjalar, sehingga Julius dan anak bungsunya yang ada di rumah tidak sempat menyelamatkan barang barang berharga dan uang.

“Istri saya yang sedang memberi makan ternak melihat ada kepulan asap dari belakang rumah Julius. Kira kira pukul 11.45 wib, anak bungsu Julius berteriak minta tolong, dan kami langsung membantu dan terlebih dahulu mengamankan tabung elpiji yang nyaris disambar api agar tidak terjadi ledakan,” tutur Atosokhi.

Menurut Atosokhi, api yang membakar rumah Julius menjalar dengan cepat, sehingga rumah Julius yang terbuat dari beton dan kayu habis terbakar dalam hitungan menit. Tidak ada korban jiwa atau terluka, dan kini Julius dan anaknya telah diungsikan ke rumah tetangga.

Sesuai pantauan media, sejumlah mobil pemadam kebakaran milik Pemerintah Kota Gunungsitoli diterjunkan memadamkan api. 
Tetapi sebelum mobil pemadam kebakaran tiba, api sudah membakar habis rumah milik Julius alias Ama Icha.

Namun, petugas pemadam kebakaran berusaha memadamkan api, agar api tidak menjalar ke rumah warga lainnya. Selain petugas pemadam kebakaran, juga terlihat personil Polisi Resor Nias, Kodim 0213/Nias bersama masyarakat ikut membantu memadamkan api.

Diperkirakan, kurang lebih setengah jam, api yang membakar rumah milik Julius berhasil dipadamkan. Hingga saat ini belum diketahui kerugian yang dialami korban, dan juga asal api, karena Polisi masih melakukan penyelidikan.

Pewarta: Irwanto

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016