Padangsidimpuan 7/12 (Antarasumut)- Tambang Martabe menyelenggarakan Seminar Kesehatan dengan topik “Kesehatan Reproduksi dan Bahaya Kanker Serviks“ dengan nara sumber dr Boyke Dian Nugraha, SpOG, MARS.

Kegiatan ini merupakan kerjasama antara Tambang Emas Martabe dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Selatan dan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kabupaten Tapanuli Selatan dengan mengambil tempat di Aula Politeknik Kesehatan, Padangsidimpuan, Sabtu (5/12) kemarin.

Seminar ini diselenggarakan dalam rangka Hari Kesehatan Nasional ke-51 yang diperingati setiap tanggal 12 November.

Sebanyak 250 peserta hadir dalam acara ini, yang terdiri dari para dokter, bidan desa, Kepala Puskesmas & KTU yang ada di Kabupaten Tapanuli Selatan.

Kepedulian terhadap masalah kesehatan reproduksi dan bahaya kanker serviks sudah menjadi bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan di bidang kesehatan yang dijalankan Tambang Emas Martabe, guna memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang kanker serviks, Tambang Emas Martabe bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Propinsi Sumatera Utara, Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Selatan, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI), Puskesmas Kecamatan Batangtoru dan Muara Batangtoru, mengadakan pelatihan bagi tenaga medis untuk dapat mengenal dan mendeteksi kanker serviks.

Kanker leher rahim atau disebut juga kanker serviks adalah sejenis kanker yang 99,7% disebabkan oleh human papilloma virus (HPV) onkogenik, yang menyerang leher rahim. Berdasarkan data yang ada, dari sekian banyak penderita kanker di Indonesia, penderita kanker serviks mencapai sepertiga nya. Dan dari data WHO tercatat, setiap tahun ribuan wanita meninggal karena penyakit kanker serviks ini dan merupakan jenis kanker yang menempati peringkat teratas sebagai penyebab kematian wanita di dunia. Kanker serviks menyerang pada bagian organ reproduksi kaum wanita, tepatnya di daerah leher rahim atau pintu masuk ke daerah rahim yaitu bagian yang sempit di bagian bawah antara kemaluan wanita dan rahim.

Stevi Thomas, Deputy General Manager General Affairs Tambang Emas Martabe mengatakan: “Tambang Martabe sangat peduli terhadap masalah kanker serviks yang banyak dialami oleh para wanita. Melalui kegiatan ini, Tambang Emas Martabe berupaya ikut berkontribusi dalam menekan angka kematian wanita yang diakibatkan oleh kanker serviks. Informasi dan pengetahuan yang disampaikan oleh nara sumber dalam seminar kesehatan ini tentu akan sangat berguna dan bermanfaat bagi para tenaga medis di Kabupaten Tapanuli Selatan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam mendeteksi bahkan mencegah terjadinya kanker serviks di wilayah mereka masing-masing. Tujuan ini bisa dicapai tidak terlepas dari peran serta dukungan Dinas Kesehatan Kabupaten Tapanuli Selatan, IDI Kabupaten Tapanuli Selatan, dan Puskesmas di masing-masing wilayah dalam menangani kanker serviks”.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : khairularief


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015