Simalungun, Sumut, 26/7 (Antara) - Polres Simalungun, Sumatera Utara menyiagakan 40 personel di sekitar kantor KPUD untuk pengamanan pendaftaran bakal calon pasangan pilkada pada 26-28 Juli 2015.

Menurut Kapolres AKBP Heri Sulesmono di Simalungun, Minggu, upaya penempatan personel berpakaian dinas dan sipil ini untuk antisipasi timbulnya kejadian yang tidak diinginkan.

Heri menegaskan, pihaknya akan menindak massa pendukung pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Simalungun periode 2015-2020 yang mengganggu ketertiban umum saat pendaftaran.

Untuk itu Heri mengimbau pengerahan massa para pasangan bakal calon kepala daerah tidak menimbulkan pergesekan di antara sesama pendukung.

Komisioner KPUD Simalungun Puji Rahmat Harahap mempersilakan para bakal calon untuk mengerahkan massa pendukung dengan tetap menjaga ketertiban.

KPUD kata Puji, siap menerima pendaftaran dan kehadiran pendukung para bakal calon, yang diperkirakan melakukan pendaftaran mulai Senin (27/7). ***2***
(T.KR-WRS/B/K. Dewanto/K. Dewanto) 26-07-2

Pewarta: Waristo

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015