Medan, 17/12 (antarasumut)-  Peringatan peningkatan kesadaran nasional diharapkan dijadikan sebagai momentum bagi jajaran PNS Pemko Medan agarterus meningkatkan integritas sebagai aparatur negara.
"Kita semua harus meningkatkan disiplin, kerja keras, kreatifitas, serta motivasi kerja untuk mewujudkan cita-cita pembangunan yang kita harapkan, mari kita bersama-sama membangun kota ini, laksanakan tanggung jawab dengan penuh dedikasi, jangan takut berkorban, kita semua yakin mampu mewujudkan visi Kota Medan metropolitan yang berdaya saing, nyaman peduli, dan sejahterah," kata Sekda Medan Ir Syaiful Bahri MSi saat memimpin upacara bendera peningkatan kesadaran nasional di jajaran Pemko Medan, Selasa.
Menurut dia, upacara bendera yang dilakukan ini merupakan salah satu sarana untuk kembali dan terus membangkitkan kesadaran bahwa PNS sesungguhnya adalah abdi negara dan abdi masyarakat. Terkait dengan pelaksanaan program dan kegiatan tahun anggaran 2013 yang sebentar lagi akan berakhir diingatkan agar setiap SKPD mentaati ketetapan waktu dalam pelaksanaan pelaporan, serta pertanggung jawaban kegiatan sesuai dengan ketentuan yang berlaku,
            Ditambahkan, agar semua jajaran PNS meningkatkan efesien dan efektifitas dalam penyelnggaraan pemerintahan daerah dengan mewujudkan birokrasi yang baik dan profesional untuk meningkakan kualitas pelayanan umum. Tidak kalah pentingnya masing-masing diri  harus menjadi pribadi yang ramah, santun dan bersifat mengayomi kepada masyarakat.
"Jauhi sikap arogan dan ingin menang sendiri, jalin komunikasi, bangun integritas serta kerja sama yang efektif diantara seluruh elemen pembangunan kota," katanya.

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013