Video - ANTARA News sumut

Bandara Kualanamu tutup penerbangan dari dan menuju China

ANTARA - Untuk antisipasi penyebaran Virus Corona, pemerintah Indonesia akan  menutup penerbangan dari dan menuju ke China mulai Rabu 5 Februari 2020. Salah satu bandar udara yang melakukan penutupan penerbangan ke China yaitu Bandara Internasional Kualanamu, Kabupaten  Deliserdang, Sumatera Utara. Sebelumnya pihak PT Angkasa Pura 2 Bandara Kualanamu juga telah memasang Thermal Scanner di terminal kedatangan internasional untuk mendeteksi dini warga dari penyebaran virus corona.(Donny Aditra/Satrio Giri/Sizuka)