Bahwa perluasan pasar produk UMKM Medan juga diiringi dengan penguatan administrasi usaha dan produk mereka seperti Nomor Induk Berusaha (NIB) sertifikat halal.
Terkait UMKM Medan, Diskop UKM Perindag Sumatera Utara menyatakan, nyaris 90 ribu UMKM di Medan tercatat di Sistem Informasi Data Tunggal (SIDT) UMKM tahun 2022.
Baca juga: Diskop UKM Perindag Medan luncurkan Rumah Kemasan akhir Oktober 2023
Informasi dalam SIDT UMKM didapatkan dari Pendataan Lengkap Koperasi dan UMKM (PL-KUMKM).
Pemkot Medan menyatakan, jumlah pelaku UMKM yang naik kelas di wilayah mereka terus meningkat dan mencapai 489 UMKM sampai Juni 2023.
Para pelaku UMKM yang naik kelas tersebut memiliki Nomor Izin Berusaha (NIB), sertifikat halal, sertifikat Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) serta Hak Atas Kekayaan Intelektual (HAKI).
Diskop UKM Perindag Medan perluas pasar guna perkuat daya saing UMKM
Rabu, 11 Oktober 2023 8:49 WIB 2316