Pj. Bupati Tapteng tutup metode pembelajaran Gasing, guru harus menjadi cermin kebaikan
Kamis, 24 Agustus 2023 21:37 WIB 1973
"Mari kita awali dari cinta kasih, kalau guru menaburkan kasih sayang ke muridnya, pasti muridnya bisa menularkan kasih sayang kepada orang lain. Jadi tidak perlu harus marah-marah dalam mendidik anak-anak," ungkapnya.
Ketua Yayasan Matauli Pandan Fitri Krisnawati Tandjung yang turut hadir menyampaikan, terlaksananya pelatihan metode belajar Gasing di Kampus STPK Matauli Pandan berkat atensi Pemkab Tapteng bersama Dinas Pendidikan.
"Kami merasa senang Matauli dapat berkontribusi dengan memfasilitasi tempat pelaksanaan kegiatan pembelajaran," ucapnya.
Lanjutnya, selama dua minggu proses pelatihan, para peserta dan guru-guru begitu semangat mengikutinya. Semoga dengan apa yang sudah mereka dapat bisa ditularkan ke masing-masing sekolah.
"Saya turut serta memantau proses pelatihan,kita berharap nanti dari Kabupaten Tapanuli Tengah ada penerus Prof. Yohannes Surya selaku penggagas metode belajar Gasing. Untuk itu, mari kita semua tetap semangat dan teruslah membawa Gasing, karena belajar matematika itu sesungguhnya sangat asyik dan menyenangkan," pungkasnya.