Aekkanopan (ANTARA) -
Bupati Labuhanbatu Utara Hendriyanto Sitorus SE MM berterima kasih dan mengapresiasi Gubsu Edy Rahmayadi yang menjadikan Labura sebagai salah satu sasaran Program Bakti Kesehatan Bermartabat (BKB) Pemprovsu.
Hal itu disampaikannya pada kegiatan BKB Sumut yang diselenggarakan di Kecamatan Marbau, Rabu. Pada acara itu sejumlah masyarakat mendapatkan pelayanan seperti operasi bibir sumbing, sunat masal serta pengobatan dari dokter spesialis.
"Di dalam kesempatan yang baik ini, izinkan kami menyampaikan salam istimewa kepada Bapak Gubernur Sumatera Utara dan Bapak Wakil Gubernur Sumatera Utara H. Musa Rajekshah, semoga mereka diberikan balasan yang berlipat ganda dari Allah SWT Tuhan Yang Maha Kaya," katanya.
Sebelum mengakhiri sambutannya dalam acara yang juga dihadiri Wakil Bupati H Samsul Tanjung ST MH itu, bupati mengucapkan selamat bertugas kepada tim medis BKB Sumut yang akan memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Sebelumnya di tempat terpisah bupati menyebutkan, dipilihnya Kecamatan Marbau sebagai lokasi Program BKB Sumut demi memudahkan masyarakat yang menerima pelayanan. Kondisi jalan yang baik merupakan salah satu alasannya.
Bupati berterima kasih Program BKB Provsu di Labura
Rabu, 8 Juni 2022 20:43 WIB 1461