Aekkanopan (ANTARA) -
Anggota DPRD Sumut Dedi Iskandar SE melaksanakan buka puasa bersama di CK Cafe3 & Resto Underpass Aekkanopan, Sabtu. Hadir dalam acara sederhana itu sejumlah elemen.
Dalam sambutannya anggota Komisi D DPRD Sumut itu mengucapkan terima kasih atas kehadiran para undangan dalam acara tersebut. Buka puasa tersebut merupakan agenda rutin politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu setiap tahun.
Ia juga mengapresiasi kegiatan yang dilakukan Ikatan Keluarga Besar Aekkanopan dan Sekitarnya (IKBAS) Labura yang telah melakukan bakti sosial berupa pembagian minyak goreng beberapa waktu lalu.
Pria yang juga Ketua DPD Pujakesuma Labura itu juga menerangkan, dalam waktu dekat organisasi yang dipimpinnya juga akan menggelar kegiatan serupa.
Sebelum berbuka puasa, acara juga diisi dengan tausiah singkat oleh Al Ustad Jalaluddin Sayuti. Imam Masjid Raya Al Aman itu menjelaskan beberapa hikmah dan kandungan yang ada dalam ibadah puasa.
Hadir dalam buka puasa bersama itu Ketua DPD PKS Labura H Panji Pandu Siregar Lc MPd, pengurus DPD Pujakesuma Labura, pengurus XTrim Labura, Pengurus IKBAS Labura dan undangan lainnya.
Turut memberikan sambutan pemilik CK Cafe3 dan Restoran Ansari Chaniago yang juga Bendahara XTrim Labura. Pada kesempatan itu, pria yang akrab disapa Aan Chaniago itu memohon maaf jika ada kekurangan dalam kegiatan tersebut.
Kepada Antara, Aan menyebutkan, sebenarnya usahanya tersebut belum dibuka karena masih ada kelengkapan yang belum tersedia. "Rencananya dibuka setelah Lebaran nanti," terangnya.
Buka puasa anggota DPRD Sumut dihadiri beragam elemen
Sabtu, 9 April 2022 22:05 WIB 1594