Tapanuli Selatan (ANTARA) - Sesuai laporan Satgas kasus baru COVID-19 Tapanuli Selatan (Tapsel) hari ini nyatakan nihil kembali.
"Alhamdulillah, laporan petugas nihil kasus baru," Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Tapsel, Sofyan Adil di Sipirok, Senin (21/3).
Meski nihil kasus baru memasuki hari ketiga, yang terkonfirmasi positif tujuh kasus masih menjalani isolasi mandiri.
Baca juga: Angin puting beliung rusak rumah janda di Tapsel
"Kita doa kan ke tujuh pasien positif yang lagi isolasi mandiri tersebut lekas sembuh," ucapnya.
Dikatakan, Secara selama masa pandemi hingga 24 jam belakangan tercatat yang positif sudah 932 kasus sembuh 882 kasus, dan meninggal konfirmasi 43 kasus.
"Walau melandai kita berharap masyarakat tidak lalai penerapan protokol kesehatan serta mengikuti program vaksinasi," tegasnya.
Kasus baru COVID-19 Tapsel kembali nihil
Senin, 21 Maret 2022 19:19 WIB 715