Jakarta (ANTARA) - Manchester United (MU) pernah memiliki penjaga gawang kelas atas bernama 'Schmeichel' sebagai nomor satu mereka, tapi alih-alih Peter, yang kini menarik perhatian klub ini adalah putranya, Kasper.
Peter Schmeichel adalah legenda MU pada 1990-an, namun Kasper Schmeichel sendiri merupakan kiper berkualitas tinggi yang turut mengantarkan Leicester menjadi juara Liga Inggris pada musim 2015-2016.
Baca juga: Eddie Howe resmi tinggalkan kursi manajer Bournemouth atas kesepakatan
The Sun melaporkan bahwa United sudah lelah dengan penampilan buruk David De Gea dan sedang mencari jembatan kesenjangan itu, sampai Dean Henderson dianggap cukup berpengalaman untuk menjadi kiper nomor satu United.
Jembatan itu disebut-sebut Schmeichel yang kini berusia 33 tahun.
Baca juga: Arsenal juara FA, berikut daftar wakil Inggris di Eropa musim depan
United juga mengamati kiper kelas atas Atletico Madrid Jan Oblak, namun pemain berusia 27 tahun itu memiliki klausa jual yang mahal sebesar 120 juta euro.
Kasper dianggap pilihan yang lebih murah untuk mengenakan kostum kiper United yang bernama kembali 'Schmeichel' setelah Peter sang ayah.
Bakal ada Schmeichel lagi dalam skuad Manchester United
Senin, 3 Agustus 2020 6:21 WIB 641