Jakarta (ANTARA) - Tim nasional Inggris menelan kekalahan perdana mereka di Grup A Kualifikasi Piala Eropa 2020 saat terjungkal dan kalah 1-2 melawan Republik Ceko dalam lawatan ke Stadion Sinobo, Praha, Jumat setempat (Sabtu WIB).
Inggris yang sempat unggul lebih dulu lewat eksekusi penalti Harry Kane malah pulang dengan tangan hampa setelah Jakub Brabec menyamakan kedudukan dan penyerang pengganti Zdenek Ondrasek memastikan kemenangan Ceko, demikian catatan laman resmi UEFA.
Kendati kalah, Inggris masih berada di puncak klasemen Grup A dengan koleksi 12 poin di atas Ceko (12) yang harus menduduki peringkat kedua karena selisih gol.
Baca juga: Ronaldo bantu Portugal bungkam Luxembourg 3-0
Padahal Inggris tampil cukup dominan dengan memiliki 55 persen penguasaan bola sepanjang laga namun gagal menciptakan banyak peluang dan hanya melepaskan tujuh percobaan tembakan.
Sebaliknya, tampil di hadapan pendukungnya sendiri membuat Ceko bermain agresif dan melepaskan 17 percobaan tembakan yang delapan di antaranya menemui sasaran.
Baru empat menit laga berjalan Inggris mendapat keuntungan saat Raheem Sterling memasuki kotak penalti dan dijatuhkan oleh Alek Kral sehingga wasit segera menunjuk titik putih.
Kane yang menghadapi bola berhasil mengeksekusi tendangan penaltinya untuk membawa Inggris unggul atas Ceko.
Namun, keunggulan itu hanya bertahan seumur jagung sebab pada menit kesembilan Ceko berhasil menyamakan kedudukan lewat Brabec yang memanfaatkan umpan sepak pojok untuk menyontek bola ke dalam gawang.
Baca juga: Turki amankan puncak Grup H Kualifikasi Piala Eropa 2020
Inggris sempat berpeluang memimpin lagi pada menit ke-33 saat Kane mengirim umpan kepada Mason Mount, sayang tembakan pemain Chelsea itu tak cukup terarah untuk mengancam gawang tuan rumah.
Pada menit ke-59 Ceko hampir berbalik unggul saat Lukas Masopust melepaskan tembakan terukur ke sudut kiri atas gawang, namun kiper Jordan Pickford melakukan aksi penyelamatan penting.
Lantas pada menit ke-81 giliran Inggris memperoleh peluang lagi saat Ross Barkley mengirimkan umpan terukur yang bisa dikejar Kane, sayang sentuhan pertamanya terlalu keras dan tembakannya bisa dihalau kiper Tomas Vaclik.
Baca juga: Penalti Giroud bawa Prancis kalahkan Islandia
Empat menit kemudian, Ondrasek berhasil menyambut umpan silang Masopust untuk mencetak gol di laga debutnya bersama Ceko. Gol itu yang gagal dibalas Inggris memastikan kemenangan Ceko 2-1.
Ceko akan absen pada rangkaian pertandingan pekan kedelapan, sedangkan Inggris bakal melanjutkan lawatan ke Bulgaria pada Selasa (15/10) WIB berkesempatan melebarkan lagi jarak keunggulan di puncak klasemen Grup A.
Susunan pemain:
Republik Ceko (4-2-3-1): Tomas Vaclik; Vladimir Coufal, Ondrej Celustika, Jakub Brabec, Jan Boril; Tomas Soucek, Alex Kral; Lukas Masopust (Jaromir Zmrhal), Vladimir Darida, Jakub Jankto (Jan Kopic); Patrik Schick (Zdenek Ondrasek)
Pelatih: Jaroslav Silhavy
Inggris (4-2-3-1): Jordan Pickford; Kieran Trippier, Michael Keane, Harry Maguire, Danny Rose; Jordan Henderson, Declan Rice (Tammy Abraham); Jadon Sancho (Marcus Rashford), Mason Mount (Ross Barkley), Raheem Sterling; Harry Kane
Pelatih: Gareth Southgate
Inggris terjungkal di Ceko, telan kekalahan perdana
Sabtu, 12 Oktober 2019 9:29 WIB 631