Jakarta (ANTARA) - Ernesto Valverde menyebut dirinya patut disalahkan atas performa buruk Barcelona setelah menelan kekalahan 0-2 pada Minggu dini hari WIB (22/9) di kandang Granada.
Kekalahan tersebut membuat Barcelona menjalani awal terburuk di La Liga dalam 25 tahun. Dua gol dari Ramon Azeez dan Alvaro Vadillo membuat tim promosi itu memuncaki klasemen sementara.
Sedangkan skuat asuhan Valverde tersebut berada di urutan ketujuh dari lima pertandingan dengan tujuh poin, paling sedikit yang mereka kumpulkan awal musim sejak era-era sulit pada 1994-95 di bawah pelatih legendaris Johan Cruyff.
Barcelona belum sekali pun menang dari tujuh pertandingan tandang terakhir mereka di semua kompetisi, yang dimulai sejak musim lalu.
Hasil-hasil ini meningkatkan tekanan bagi pelatih asal Spanyol tersebut. Meskipun Valverde telah mempersembahkan trofi di masing-masing dua musim bersama raksasa Katalunya itu, mereka kalah di final Copa del Rey musim lalu oleh Valencia dan tersingkir dengan memalukan dari Liga Champions oleh Liverpool.
Masa depan Valverde terus menjadi bahan pembicaraan suporter serta media, dan pelatih menerima tanggung jawab atas hasil yang buruk belakangan.
"Pada akhirnya para aktor adalah para pemain dan pelatih bertanggung jawab," katanya dalam konferensi pers usai pertandingan yang dilansir Goal.
"Saya merasa bertanggung jawab atas apa yang telah terjadi. Anda bisa kalah, tetapi ketika kalah Anda harus pantas menang - dan hari ini kami belum pantas mendapatkannya."
Baca juga: Barcelona tumbang 0-2 di kandang Granada
"Pertandingan tandang tidak mendapatkan hasil bagus. Ketika itu terjadi dalam empat pertandingan maka sudah merupakan gejala bahwa kami bermain buruk."
"Hari ini kami belum bermain bagus. Kami mendominasi tetapi kami tidak bisa mengubahnya menjadi gol. Memang benar bahwa lawan mencetak gol pertama."
Valverde memberi pujian kepada Granada, yang telah memenangkan tiga pertandingan La Liga berturut-turut tanpa kebobolan.
"Granada layak mendapat banyak pujian dan kami harus memujinya," tambahnya. "Mereka sangat kuat, mereka banyak mengganggu kami."
"Gol pertama membuat mereka percaya diri dan mereka menyakiti. Mereka bermain bagus dan kami tidak."
Valverde sebut dirinya patut disalahkan atas performa buruk Barcalona
Minggu, 22 September 2019 16:09 WIB 636