Jakarta (ANTARA) - Arsenal melenggang ke final Liga Europa setelah trigol Pierre-Emerick Aubameyang menyokong kemenangan 4-2 atas Valencia dalam laga kedua semifinal di Stadion Mestalla, Valencia, Spanyol, Jumat dini hari WIB.
Hasil tersebut melengkapi kemenangan 3-1 yang dikantongi Arsenal di laga pertama dan mereka melangkah ke final dengan skor agregat 7-3 atas Valencia, demikian catatan laman resmi UEFA.
Selain trigol Aubameyang, tandemnya Alexandre Lacazette turut menyarangkan satu gol ke gawang Valencia dan tuan rumah hanya bisa membalas lewat dwigol Kevin Gameiro.
Di partai final, Arsenal akan menghadapi pemenang laga semifinal lain antara Chelsea kontra Eintracht Frankfurt yang harus dilanjutkan ke babak tambahan.
Baca juga: Chelsea vs Franfurt lanjut ke perpanjangan waktu
Harapan tuan rumah untuk membalikkan keadaan sempat merekah saat mereka membuka keunggulan lewat gol Gameiro pada menit ke-11.
Berawal dari keberhasilan Rodrigo Moreno melepaskan diri dari kawalan, ia kemudian melepaskan umpan tarik ke muka gawang demi disambut sontekan Gameiro.
Namun, Arsenal tak membiarkan harapan itu berkembang lebih jauh ketika enam menit berselang Aubameyang menyarangkan gol pertamanya di Mestalla dengan menyelesaikan umpan kiriman Lacazette demi menyamakan kedudukan 1-1.
Skor itu bertahan hingga turun minum dan lima menit memasuki babak kedua Lacazette berhasil membawa Arsenal berbalik memimpin 2-1 selepas barisan pertahanan tuan rumah terbelah setelah kehilangan bola.
Bola yang berhasil direbut Lucas Torreira segera dikirimkan kepada Lacazette yang mengendalikan bola sejenak sebelum melepaskan tembakan keras ke sudut kanan bawah gawang.
Valencia sempat menyamakan kedudukan 2-2 delapan menit kemudian melalui gol kedua Gameiro yang sukses menaklukkan kiper Petr Cech.
Namun Arsenal kembali merestorasi keunggulan lewat gol kedua Aubameyang yang menyambut umpan tarik Ainsley Matiland-Niles di area tiang dekat pada menit ke-69.
Gol itu seolah membunuh semangat Valencia dan dua menit jelang waktu normal rampung Aubameyang melengkapi raihan trigolnya dengan menerima umpan terobosan dari Henrikh Mkhitaryan dan meepaskan tendangan keras tak terbendung kiper Neto.
Baca juga: Frankfurt paksa Chelsea lanjut ke adu penalti
Susunan pemain:
Valencia (4-4-2): Neto; Cristiano Piccini (Carlos Soler), Gabriel, Ezequiel Garay, Jose Gaya; Daniel Wass, Daniel Parejo, Francis Coquelin, Goncalo Guedes (Ferran Torres); Rodrigo Moreno (Santi Mina), Kevin Gameiro
Pelatih: Marcelino Garcia Toral
Arsenal (3-4-1-2): Petr Cech; Sokratis Papastathopoulos, Laurent Koscielny, Nacho Monreal; Ainsley Maitland-Niles, Granit Xhaka, Lucas Torreira (Matteo Guendouzi), Sead Kolasinac (Shkodran Mustafi); Mesut Ozil (Henrikh Mkhitaryan); Pierre-Emerick Aubameyang, Alexandre Lacazette.
Pelatih: Unai Emery
Arsenal melenggang ke final disokong trigol Aubameyang
Jumat, 10 Mei 2019 4:55 WIB 1247