Langkat (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, akan segera melakukan pelipatan sebanyak tiga juga lebih surat suara yang nantinya akan diperguanakan untuk pemilu pilpres dan pileg 17 April 2019.
Ketua Komisi Pemilihan Umum Langkat Sopian Sitepu, di Stabat, Kamis, menyamaikan tiga juta lebih surat suara itu dari lima jenis yang nantinya akan dipilih yaitu DPRD Langkat, DPRD Provinsi Sumatera Utara Dapil 12, DPR-RI dapil 3, DPD-RI dan Presiden-Wakil Presiden.
"Untuk pelipatan surat suara itu nantinya akan mempergunakan warga sekitar sebanyak 1.000 orang untuk melakukan pelipatan," katanya.
Direncanakan untuk rekrukmen warga melakukan pelipatan surat suara itu akan dilakukan minggu depan ini, karena masih dicari tempat yang aman, nyaman, dan gedung yang benar-benar refresentatif, sambungnya.
"Karena pekerja pelipatan surat suara itu jangan sampai terganggu, dan harus benar-benar tidak ada gangguan dan akan dijaga oleh aparat berwajib termasuk TNI," ujarnya.
Selain itu juga, KPU Langkat saat ini sedang melakukan proses perekrutan KPPS, dimana yang akan dibutuhkan sangat banyak mencapai lebih kurang 28.000 orang.
Perekrutan itu berdasarkan jumlah 3.044 tempat pemungutan suara (TPS) yang sudah ditentukan yang akan dimulai dari 28 Februari-27 Maret 2019 mendatang. nanti masing-masing desa akan melakukan perekrutannnya diharapkan akan rampung tepat pada waktunya.
KPU Langkat : tiga juta surat suara segera dilipat
Kamis, 28 Februari 2019 11:27 WIB 1252