Panyabungan (Antaranews) - Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal menerima penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) tingkat Pratama dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA).
"Penghargaan dari Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Yohana Yembise diterima oleh Bupati Mandailing Natal, Drs. H. Dahlan Hasan Nasution di Istana Wakil Presiden RI Jakarta, pada hari Rabu (19/12) kemarin," ujar Kabag Humas dan Protokol Pemkab Madina, Muktar Afandi Lubis kepada ANTARA, Kamis, (20/12).
Ia menyampaikan, atas penghargaan yang diterima tersebut, Bupati mengaku sangat bersyukur, namun ia memastikan prestasi ini berkat kolaborasi para Aparatur Sipil Negara dengan seluruh stakeholder yang ada di Kabupaten Mandailing Natal.
Baca juga: Disduk Capil Madina musnahkan 6.100 KTP Invalid
Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Mandailing Natal Ir.Donna Dameria menegaskan, Anugerah Parahita Ekapraya 2018 ini adalah sebuah penghargaan yang bergengsi.
Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi bagi kementerian/lembaga, pemprov, dan kabupaten/kota yang telah berupaya melaksanakan pembangunan pemberdayaan perempuan dan anak.
"Terima kasih kami kepada semua pihak atas kerja sama dan partisifasinya, penghargaan ini untuk kita semua yang telah bersinergi lintas OPD dan lembaga masyarakat dalam meningkatkan pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak di semua bidang kehidupan," katanya.
Pemkab Madina terima penghargaan APE dari Kementerian PPPA
Kamis, 20 Desember 2018 12:07 WIB 1502