Mantan Wakil Gubernur(Wagub) Sumatera Utara(Sumut) Musa Rajekshah untuk sementara memperoleh suara sebanyak 27.681 berdasarkan perhitungan suara legislatif DPR RI 2024 real count KPU RI.

Berdasarkan data yang diunggah KPU RI di laman resminya, hingga Senin sore (19/2) pukul 18.00 WIB Musa Rajekshah berada di bawah Sofyan TAN dari PDI-P yang memperoleh 34.053.

Ketua DPD Golkar tersebut maju sebagai calon legislatif daerah pemilihan Sumut I bersama petahana Meutya Hafid yang memperoleh suara 26.593.

Selain Meutya Hafid, Musa Rajekshaj juga harus bersaing dengan petahana dari partai lainnya seperti, Romo Syafii dari Partai Gerindra, Sofyan TAN, PDI-P, Prananda Surya Paloh dari Partai Nasional Demokrat(Nasdem), Tifatul Sembiring PKS dan Mulfachri Harahap PAN.

Musa Rajekshah merupakan Wakil Gubernur Sumatera Utara pada periode 2018-2023 yang saat itu berpasangan dengan  Edy Rahmayadi.

Pada pasca pemungutuan suara, partai berlambang pohon beringin itu untuk sementara mengungguli perolehan suara legislatif DPR RI 2024 dengan sebanyak 405.746 atau 23,95 persen.

PDI-P berada di posisi kedua dengan memperoleh suara sebanyak 312.365 atau 18.43 persen disusul oleh Partai Nasdem dan Partai Gerindra dengan masing masing memperoleh 11 persen lebih.

Partai Golkar memperoleh suara terbanyak di Kabupaten Simalungun yakni 42,665. Deli Serdang 31.303, Padang Lawas Utara 30.297, LabuhanBatu Utara, 30.046, Langkat 25.728, Tapanuli Selatan 25.560.

Di provinsi beribu kota Medan itu ada 45.875 TPS  tersebar di 33 kabupaten dan kota, 455 kecamatan, 5.417 desa serta 693 kelurahan.

KPU Sumut menetapkan 10.853.940 pemilih yang masuk dalam daftar pemilih tetap (DPT) Pemilu 2024 yang terdiri dari 5.360.844 laki-laki dan 5.493.096 perempuan.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Mantan Wagub Sumut Musa Rajekshah peroleh 27.759 suara DPR RI

Pewarta: Anggi Luthfi Panggabean

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2024