PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin PGU yang tertarik dengan prospek penghijauan pohon produktif di Desa Makarti Nauli, Kecamatan Kolang, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) kembali menyalurkan bantuan CSR tahap II kepada Kelompok Tani di desa tersebut,Kamis (14/12).

Manager PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin PGU, Berlison Haloho mengatakan, pemberian bantuan CSR tahap II kepada Kelompok Tani di Desa Makarti Nauli karena pihaknya melihat prospek penghijauan pohon produktif cukup bagus.

"Selain kegiatan penghijauan yang telah terpenuhi dan memang perlu kita lakukan untuk alam di sekitar kita, nantinya juga pohon produktif ini setelah berbuah tentunya dapat membantu perekonomian warga disini, inilah tujuan CSR kita sebenarnya,"ujar Berlison.

Berlison juga menuturkan, pemberian bantuan CSR tahap II itu kepada Kelompok Tani di Desa Makarti Nauli tidak luput atas kominukasi yang telah terjalin baik selama ini.

"Respon masyarakat yang baik atas pemberian CSR ini juga sangat kami apresiasi, kami melihat bapak/ibu sekalian sangat antusias atas adanya CSR yang kami berikan ini. Untuk itu kami berharap mari saling suport demi kemajuan kita bersama,"ucapnya.

Pada kesempatan itu, Berlison juga menegaskan bahwa bantuan CSR yang diberikan tersebut bukanlah bantuan dari dirinya pribadi, melainkan dari PT PLN Indonesia Power.



"Ini program PT PLN Indonesia Power, bukan dari saya bapak/ibu, kami disini hanya menyampaikan saja dari Labuhan Angin, kalau yang memberikan bantuan adalah PT PLN Indonesia Power,"tutur Berlison.

Untuk itu, Berlison berharap bantuan pohon produktif yang telah diberikan itu dapat dirawat dengan baik. Ketika bantuan itu dipergunakan dengan baik, tentu akan menjadi catatan nantinya bagi PT PLN Indonesia Power dan hal itupun akan membuka peluang untuk kucuran bantuan CSR untuk kedepannya lagi.

"Ketika ini baik, pimpinan di pusat bisa melihat ini baik maka bisa jadi bantuannya ditambahi karena memang berhasil. Semoga apa yang kita lakukan ini berjalan dengan baik, dan tanaman ini bisa berhasil dan berguna bagi warga makarti nauli,"harapnya.

Sementara, Kepala Desa Makarti Nauli, Nasrul diwakili BPD, Jhon Sinambela dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada Manager PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin PGU yang telah memberikan bantuan tahap II kepada Kelompok Tani di desa yang dipimpinnya itu.

"Terimakasih kepada bapak manager yang telah membawa csr ke desa kami ini, kami sangat berterimakasi atas bantuan yang diberikan kepada warga kami. Semoga PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin PGU semakin sukses,"ucap Jhon.

Sebelumnya Ketua Kelompok Tani Desa Makarti Nauli, Harianto Pasaribu melaporkan bahwa bantuan pohon produktif yang diterima pihaknya yaitu berupa bibit pohon unggul Rambutan Madu, Jambu Air Madu, Jambu Bol Jamaika, dan Alpukat.

"Selaku ketua kelompok tani, saya mengucapkan terimakasih kepada PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin yang telah memberikan bantuan CSR tahap II ini kepada kami. Bantuan ini pasti akan kami pergunakan dan jaga dengan baik hingga berhasil,"pungkasnya.

Setelah melangsungkan kegiatan seremoni penyerahan bantuan CSR secara simbolis kepada Kelompok Tani, Manager PT PLN Indonesia Power Labuhan Angin PGU, Berlison Haloho didampingi Asman Administrasi, Ade Maranata Gorat dan Ketua Kelompok Tani, perwakilan Kepala Desa, Babinsa, serta warga setempat melanjutkan kegiatan penanaman bibit pohon produktif.
 

Pewarta: Tamy Arfandhi Sianturi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023