Aliran Sungai Lobu Uhom Desa Panobasan Lombang "mengamuk" dan merusak sejumlah rumah warga serta fasilitas BUMDes di hilir/Desa Perkebunan dan Kampung Perkebunan Malombu Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara.

"Kejadiannya banjir bandang itu Jumat (3/11/2023) sekira pukul 17.30 WIB," Julianto, Kades Perkebunan kepada ANTARA melalui selular, Sabtu (4/11).

Ia mengatakan meluapnya permukaan sungai Lobu Uhom itu disebabkan hujan yang tak henti sejak pukul 14.00 WIB hingga 17.00 WIB.

"Banjir bandang yang membawa material lumpur itu merusak empat rumah beserta barang-barang milik warga dan merendam 37 rumah warga lainnya serta menyeret sejumlah fasilitas pondok-pondok wisata milik BUMDes Perkebunan," katanya.

Meski tidak sempat menelan korban jiwa, namun kerugian yang timbul akibat bencana terjadi mencapai ratusan juta rupiah. 

"Sebagian warga ada juga sempat mengungsi ke lokasi (rumah famili) yang aman," tambahnya.

"Kondisi saat ini sejumlah aparat Kepolisian, Pemerintah Desa, PTPN 3, dan masyarakat bergotong royong membersihkan material lumpur bercampur bebatuan," ujarnya.

Pewarta: Kodir Pohan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023