Wakil Ketua DPRD Sumatera Utara Rahmansyah Sibarani didampingi
Kepala Dinas Pendidikan Sumut, Asren Nasution dan Kacabdis Wilayah X, Elvrida Sinaga, kunjungan kerja ke SMA N 1 Barus di Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah.

“Tahun ini Pemprov Sumut sudah menganggarkan perbaikan sembilan kelas di SMAN 1 Barus. Kenapa SMAN 1 Barus yang kita tuju, karena sekolah ini adalah salah satu sekolah tertua di Indonesia. Bukan Karena memilah-milah sekolah,” ujar Rahmansyah usai kunjungan kerja, Sabtu (16/08).

Menurutnya, SMAN 1 Barus merupakan salah satu sekolah tertua di Indonesia sudah perlu segera direhab karena kondisi bangunannya sudah tidak layak pakai, di tahun 2024 Pemprovsu juga telah menganggarkan dana pengadaan mobiler untuk seluruh SMA Negeri yang ada di  Kabupaten Tapanuli Tengah dan Kota Sibolga.

"Kenapa hanya sekolah Negeri, karena regulasi yang mengatur. Kalau untuk sekolah swasta dapat kita bantu bila ada permintaan bantuan dari pihak sekolah,” ungkapnya.

Lanjutnya, di kesempatan ini turut juga hadir perwakilan Bank Sumut untuk kemajuan pendidikan, "

"untuk itu saya akan mendorong Bank Sumut untuk menyalurkan dana CSR ke seluruh SMA, baik sekolah negeri maupun swasta yang ada di Sumut," pungkasnya.

Usai menyampaikan sambutan, Wakil DPRD Sumut Rahmansyah Sibarani dan Kepalada Dinas Pendidikan Sumut. Asren Nasution meresmikan operasional bus sekolah, yang disumbangkan oleh Komite SMAN 1 dan diakhir acara melakukan penanaman pohon Kapur Barus di pekarangan sekolah.
 

Pewarta: Tamy

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023