Pelaksana Tugas Bupati Syah Afandin menandatangani perjanjian kerjasama dengan Universitas Islam Sumatera Utara, dalam bidang pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat, di rumah dinas Bupati, di Stabat, Rabu (26/7).

Diharapkan kedepan kiranya apa yang dilakukan ini bisa memberikan mamfaat yang besar bagi masyarakat Langkat, sehingga semakin banyak lagi anak Langkat yang mengenyam pendidikan di UINSU.

Sebab, potensi Langkat ini sangat besar dengan berbagai kekayaan alam yang ada di dalamnya untuk bisa nantinya rimamfaatkan sebesar-besarnya bagi kepentingan masyarakat secara luas.

Rektor UINSU Prof Dr Nurhayati MAq menyampaikan kerjasama inj dimaksudkan di bidang oendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, peningkatan dan pemberdayaan sumber daya.

"Semoga kerja sama ini bermamfaat ke depannya baik buat UINSU maupun Pemkab Langkat, demi peningkatan kesejahteraan warga dan pengandian buat masyarakat luas," harapnya.

Hadir pada kesempatan itu Sekda Amril, Kepala Bappeda Rina Wahyuni Marpaung, Kadis Pendidikan Saipul Abdi, Kadis Kominfo Sahmadi, Kabag Kesra Syahrizal, Kabag Humas Akbar, Ketua Baznas Thantawi Jauhari.

Pewarta: H.Imam Fauzi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023