Pemkot Pematang Siantar segera membuka mal pelayanan publik untuk meningkatkan mutu kualitas pelayanan serta kemudahan kepada masyarakat.
Dalam rilis, Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA memaparkan rencana itu saat rapat koordinasi di Kemenpan RB di Jakarta, pada 21 Juni 2023.
Mal pelayanan publik itu berlokasi di pusat Kota Pematang Siantar, di lantai III pusat perbelanjaan moderen Ramayana.
Pemkot Pematang Siantar melalui organisasi perangkat daerah terkait telah melakukan survei dan membahas rencana itu bersama manajemen Ramayana.
Pemilihan Ramayana lokasi mal pelayanan publik berdasarkan indikator segi waktu tempuh, aksesibilitas, komersial, perkantoran dan serapan tenaga kerja
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023
Dalam rilis, Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA memaparkan rencana itu saat rapat koordinasi di Kemenpan RB di Jakarta, pada 21 Juni 2023.
Mal pelayanan publik itu berlokasi di pusat Kota Pematang Siantar, di lantai III pusat perbelanjaan moderen Ramayana.
Pemkot Pematang Siantar melalui organisasi perangkat daerah terkait telah melakukan survei dan membahas rencana itu bersama manajemen Ramayana.
Pemilihan Ramayana lokasi mal pelayanan publik berdasarkan indikator segi waktu tempuh, aksesibilitas, komersial, perkantoran dan serapan tenaga kerja
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023