Pemkab Samosir, Sumatera Utara mengoptimalkan pelaksanaan Program Bunga Desa (Bupati Ngantor di Desa) untuk memastikan pelayanan kepada masyarakat berjalan dengan lancar dan melihat langsung kondisi pembangunan di desa.

"Melalui program itu juga untuk bersilaturahmi serta bertemu langsung dengan masyarakat untuk menampung aspirasi maupun berbagai kendala atau permasalahan yang dihadapi masyarakat," kata Bupati Samosir Vandiko Gultom di Pangururan, Senin.

Ia menjelaskan tentang tugas pemerintah memberikan pelayanan terbaik kepada warga.

"Kami datang untuk melayani, bukan untuk dilayani. Masyarakat tidak usah segan-segan, kehadiran kami untuk membantu desa, memberikan pelayanan kepada masyarakat," katanya saat mengunjungi Desa Sinabulan, Kecamatan Pangururan..

Pelayanan administrasi yang dibawa Bupati Samosir Vandiko Gultom dapat dirasakan langsung masyarakat. Pengurusan berbagai dokumen masyarakat Desa Sinabulan berlangsung tepat dan cepat selesai.

Ia menyerahkan secara langsung dokumen kependudukan, BPJS, dan surat izin berusaha kepada masyarakat.

Ia juga mengunjungi pusat kerajinan UMKM, memberikan bantuan pupuk organik cair/padat kepada petani dari lima kelompok dan bantuan pendidikan kepada siswa berprestasi dan kurang mampu SDN 31 Siriaon.

Ia melihat secara langsung proses pembuatan berbagai produk anyaman Desa Sinabulan. UMKM Desa Sinabulan terkenal dengan pembuatan produk anyaman, seperti tampi dan keranjang.

"Kami sangat mendorong kemajuan UMKM. Teruslah bersemangat dan berinovasi untuk kelancaran UMKM di Desa Sinabulan," katanya.

Menanggapi permohonan masyarakat untuk membuka jalan sepanjang 1,5 km (Siriaon-Lumban Suhi-suhi Dolok), ia mengatakan, pemkab segera mengerahkan alat berat.

Ia mengajak masyarakat bersedia menyerahkan lahan untuk pembukaan jalan tersebut.

"Kami ke desa betul-betul kerja, turun langsung sehingga pembangunan itu benar-benar bisa dirasakan masyarakat. Dengan anggaran yang sedikit berusaha agar pembangunan dirasakan masyarakat sampai ke tingkat desa. Mudah-mudahan berguna dan bermanfaat," katanya.

Pewarta: Juraidi

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023