Mantan penyerang Manchester United, Wayne Rooney telah menyetujui persyaratan untuk menjadi manajer tim Major League Soccer (MLS), DC United, demikian menurut laporan berbagai media.

Seperti dilansir Reuters, Rooney, yang bermain untuk DC United antara 2018-19, mengundurkan diri sebagai manajer Derby County bulan lalu, mengakhiri periode 17 bulan yang bergejolak di mana klub Inggris itu dirusak oleh masalah keuangan dan terdegradasi ke tingkat ketiga.

Rooney sudah melakukan pembicaraan dengan klub AS tersebut selama berminggu-minggu, menurut berbagai laporan pada Minggu, dan akan menggantikan pelatih sementara Chad Ashton, yang mengambil alih tugas setelah kepergian Hernan Losada pada April.

Baca juga: Tottenham Hotspur resmikan kedatangan Clement Lenglet dari Barcelona

ESPN melaporkan bahwa Rooney akan bergabung dengan klub tersebut begitu rincian terakhir selesai dan ia telah menerima visa kerja.

DC United berada di urutan kedua dari bawah di Wilayah Timur dengan 17 poin dari 17 pertandingan. Mereka dibabat 0-7 oleh Philadelphia Union dalam pertandingan terakhir mereka.

Rooney mencetak 253 gol untuk Manchester United dan memenangi lima gelar Liga Premier dan Liga Champions bersama klub tersebut.

Ia bergabung dengan Derby dengan kapasitas sebagai pemain-pelatih pada 2020 sebelum ditunjuk sebagai manajer pada tahun berikutnya.
 

Pewarta: Fitri Supratiwi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022