Lewat Event Turnamen "Men Fitnes Pemula" Tahun 2021, Perkumpulan Binaraga dan Fitnes Indonesia (PBFI) Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, sukses mencari bibit pemula.
Sebanyak lima calon atlet pemula dilahirkan lewat event yang digelar PBFI Tapteng bekerja sama dengan KONI Tapteng, di Pantai Hollywood Beach Pandan, Tapanuli Tengah, kemarin.
Hal itu disampaikan Ketua Umum PBFI Tapanuli Tengah Jimmy Tanaro kepada ANTARA, Selasa, (21/12) di Pandan, Tapanuli Tengah.
Dikatakan Jimmy, walaupun kepengurusan PBFI baru terbentuk di Kabupaten Tapanuli Tengah, tetapi semangat dan prestasi atlitnya sangat luar biasa karena sudah menorehkan hasil.
“Bulan Juni lalu PBFI Tapanuli Tengah sudah mengirimkan atlitnya untuk mengikuti Seleksi Daerah (Selekda) PBFI Sumatera Utara dan berhasil meraih Juara I untuk kelas 80+ atas nama Bony Adam Manurung. Juara II di kelas 70 atas nama Sertu Asep R Situmeang, dan Juara III di kelas 60 atas nama Denny Satria," kata Jimmy.
Juara I ini nantinya kata Jimmy, dipersiapkan oleh PBFI Sumut untuk mengikuti PON Tahun 2024.
"Artinya, PBFI Tapanuli Tengah ini sudah meraih prestasi,” tukasnya.
Sekaitan dengan prestasi yang sudah diraih PBFI Tapteng sambung Jimmy, KONI Kabupaten Tapanuli menggelar Gebyar Olah Raga KONI Tapteng Tahun 2021, dan PBFI Tapteng dipercaya menggelar kegiatan untuk memeriahkan Gebyar itu.
"Kemarin kita sukses menggelar Even Turnamen "Men Fitness Pemula" Tahun 2021, dan menghasilkan lima orang calon atlit pemula. Ini awal yang sangat baik bagi PBFI karena peminatnya cukup banyak," katanya.
Ada pun kelima pemenang dalam event itu adalah, Juara I Putra, Juara II Sabaradin Sihombing, Juara III Rian Saputra, Harapan I Amri dan harapan II Dody.
"Kami mengucapkan terimaka kasih kepada seluruh peserta, dan juga panitia yang sudah bekerja keras demi kelangsungan event ini. Nanti kelima pemenang ini akan dibina di PBFI Tapteng untuk mengikuti event-event berikutnya baik tingkat Kabupaten dan Provinsi," pungkasnya.
Kegiatan ini juga didukung oleh Lotus Gym Sibolga, KOREM 023/KS, KONI Tapteng, produk suplemen dan sponsor pendukung lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021
Sebanyak lima calon atlet pemula dilahirkan lewat event yang digelar PBFI Tapteng bekerja sama dengan KONI Tapteng, di Pantai Hollywood Beach Pandan, Tapanuli Tengah, kemarin.
Hal itu disampaikan Ketua Umum PBFI Tapanuli Tengah Jimmy Tanaro kepada ANTARA, Selasa, (21/12) di Pandan, Tapanuli Tengah.
Dikatakan Jimmy, walaupun kepengurusan PBFI baru terbentuk di Kabupaten Tapanuli Tengah, tetapi semangat dan prestasi atlitnya sangat luar biasa karena sudah menorehkan hasil.
“Bulan Juni lalu PBFI Tapanuli Tengah sudah mengirimkan atlitnya untuk mengikuti Seleksi Daerah (Selekda) PBFI Sumatera Utara dan berhasil meraih Juara I untuk kelas 80+ atas nama Bony Adam Manurung. Juara II di kelas 70 atas nama Sertu Asep R Situmeang, dan Juara III di kelas 60 atas nama Denny Satria," kata Jimmy.
Juara I ini nantinya kata Jimmy, dipersiapkan oleh PBFI Sumut untuk mengikuti PON Tahun 2024.
"Artinya, PBFI Tapanuli Tengah ini sudah meraih prestasi,” tukasnya.
Sekaitan dengan prestasi yang sudah diraih PBFI Tapteng sambung Jimmy, KONI Kabupaten Tapanuli menggelar Gebyar Olah Raga KONI Tapteng Tahun 2021, dan PBFI Tapteng dipercaya menggelar kegiatan untuk memeriahkan Gebyar itu.
"Kemarin kita sukses menggelar Even Turnamen "Men Fitness Pemula" Tahun 2021, dan menghasilkan lima orang calon atlit pemula. Ini awal yang sangat baik bagi PBFI karena peminatnya cukup banyak," katanya.
Ada pun kelima pemenang dalam event itu adalah, Juara I Putra, Juara II Sabaradin Sihombing, Juara III Rian Saputra, Harapan I Amri dan harapan II Dody.
"Kami mengucapkan terimaka kasih kepada seluruh peserta, dan juga panitia yang sudah bekerja keras demi kelangsungan event ini. Nanti kelima pemenang ini akan dibina di PBFI Tapteng untuk mengikuti event-event berikutnya baik tingkat Kabupaten dan Provinsi," pungkasnya.
Kegiatan ini juga didukung oleh Lotus Gym Sibolga, KOREM 023/KS, KONI Tapteng, produk suplemen dan sponsor pendukung lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021