Pengurus Daerah Persaudaraan Musliham (Salimah) Labuhanbatu Utara melantik pengurus cabang Salimah Kualuhselatan. Kegiatan yang berlangsung di salah satu kompleks perumahan Kualuhselatan tersebut juga diisi dengan penyerahan santunan dan tali asih kepada anak yatim serta janda.


Dalam rilis yang diterima , Sabtu disebutkan, pelantikan dilakukan Ketua PD Muslimah Labura Ika Zaitun Rahmi SSos didampingi sejumlah pengurus kabupaten pada Jum'at sore.

Dalam arahannya Ika antara lain mengharapkan, pengurus yang dilantik dapat bekerja tanpa kenal Lelah, solid, bekerjasama dan berkordinasi dalam melaksanakan program yang akan dilakanakan.

Baca juga: 1.120 rumah warga terdampak banjir di Labura

“Semoga dengan langkah awal pelantikan ini akan membantu mengembangkan sayap dakwah bagi Muslimah di Labura. Dengan adanya Salimah di setiap kecamatan, harapannya dapat meningkatkan kualitas hidup perempuan, anak dan keluarga Indonesia,” katanya.

Dikatakannya, sejak dilantik beberapa waktu lalu, PD Salimah Labura sudah melantik dua pengurus di tingkat kecamatan. Diharapkan dalam waktu dekat, enam pengurus kecamatan yang ditargetkan akan terpenuhi.

Pada kesempatan itu, Ika juga menyampaikan visi misi Lembaga yang secara nasional didirikan pada 8 Maret 2000 lalu oleh sekelompok Muslimah di Jakarta.

Turut memberikan sambutan Ketua PC Salimah Kualuhselatan Nurmawan. Acara yang berlangsung sederhana tersebut dimulai dengan pembacaan ayatt suci Al Qur’an.

Susunan pengurus PC Muslimah Kualuhselatan Periode 2021-2026 yang dilantik terdiri dari Ketua Nurmawan, Sekretaris Widya Astuti SPd dan Bendahara Hotma Sari SPdI. Susunan dilengkapi dengan sejumlah bidang-bidang.

Sebelum acara usai, pengurus Salimah kabupaten dan kecamatan menyerahkan tali asih dan santunan kepada sejumlah anak yatim dan janda.

 

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021