Upacara Peringatan Hari Pahlawan  10 November 2021 berlansung khidmat dilpangan Merdeka Tebing Tinggi dengan inspektur upacara Dandim 0204 DS Letkol Kav. Jackie Yudhantara 

Upacara dihadiri Kapolres Tebing Tinggi AKBP M Kunto Wibisono dan Wali Kota H Umar Zunaidi Hasibuan diawali dengan ziarah ke Taman Bahagia Makam Pahlawan Tebing Tinggi 

Dandim 0204/DS Letkol Kav Jackie Yudhantara menyampaikan, negeri ini mengalami penjajahan yang panjang dan menyakitkan. Berkali-kali pemberontakan lokal dikobarkan terhadap penjajah selama kurun waktu 350 tahun, namun selalu mengalami kegagalan.

Baca juga: Penanggulangan narkoba butuh kepedulian semua pihak

"Para pendiri bangsa ini menyadari dengan membangun identitas bahwa kita semua bersaudara, sebangsa dan setanah air, kita sadar bahwa kita berbeda beda tetapi jangan sampai terpecah pecah oleh perbedaan SARA (Suku, Agama, Ras, dan Antar golongan)," katanya.

Pada kesempatan itu, Dandim  mengajak kita terus menggelorakan semangat gotong royong serta persatuan dan kesatuan Indonesia. "Kita harus lebih maju dari tahun sebelumnya. 

Kita akan membuktikan pada dunia, kalau bersama kita bisa mewujudkan cita cita para pahlawan. Karena kita bukan bangsa yang lemah, yang menerima kemerdekaan sebagai hadiah dari penjajah,tegasnya

 

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021