Pemkot Tanjungbalai memperkuat sinergitas dengan PT Pertamina (Persero) dengan harapan ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan gas Elpiji terus terpenuhi untuk kebutuhan masyarakat di "kota kerang" tersebut.

Hal itu diungkapkan Plt Wali Kota Tanjungbalai H.Waris Tholib ketika melakukan kunjungan kerja ke PT. Pertamina Regional Sumatera bagian Utara (Sumbagut), UPMS -1 Medan dan diterima oleh Plt Manager Sales Rayon IV PT. Pertamina UPMS I Sumbagut, Faishal Fahd beserta jajaran di PT. Pertamina UPMS - I
Jalan Yos sudarso, Medan, Selasa, (14/9).

Baca juga: KPK panggil ajudan Lili Pintauli Siregar

Sesuai siaran pers diterima ANTARA, dalam kunjungannya Plt Wali Kota didampingi Asisten Ekbangsos Zainul Arifin, Kabag Perekonomian Rosidah Parinduri, Kabag Protokol dan Dokumentasi Pimpinan Darwansyah Merta Wijaya.

Pada kesempatan itu, Plt Wali Kota Waris Tholib menyampaikan harapan agar Pertamina dapat terus menjaga distribusi BBM dan elpiji, sebab ketersedian energi tersebut sangat berpengaruh bagi kehidupan masyarakat, khususnya di Kota Tanjungbalai.

"Kami ingin agar  pihak Pertamina dan Pemkot Tanjungbalai serta agen penyalur duduk bersama dalam hal penyaluran gas LPG, serta memperhatikan kebutuhan LPG untuk nelayan dan Usaha mikro yang ada di Kota Tanjungbalai," ujar Waris.

Plt Manager Sales Rayon IV PT. Pertamina UPMS I Sumbagut, Faishal Fahd menyampaikan bahwa Pertamina sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) akan terus mendukung pemerintah terkait penggunaan energi di daerah.

Faisal menyambut baik harapan Pemkot Tanjungbalai diantaranya terkait kuota penyaluran gas LPG 3 kg, dan pengawasan di lapangan harus sejalan dengan Pemerintah Kota, PT. Pertamina dan agen, karena titik pangkalan tentunya lebih diketahui pemerintah setempat.

"Harapan Pemkot Tanjungbalai terkait kebutuhan BBM dan Elfiji serta pengawasan dalam pendustribusiannya siap untuk kami tindaklanjuti," jelas kata Faisal.

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021