Komandan Korem 023/KS Kolonel Inf Febriel B Sikumbang, S.H., MM pimpin serah terima jabatan Komandan Kodim 0213/Nias, dari Letkol Inf TP. Lobuan Simbolon kepada Letkol Inf Martky Jaya Peranginangin, di Aula Gupala Makorem 023/KS Sibolga, Jumat (23/7)

Dikatakan Danrem, serah terima jabatan di lingkungan TNI-AD merupakan proses alami dalam konteks manajemen organisasi, sehingga mekanisme pergantian pejabat senantiasa mengacu pada prinsip pembinaan personel dan pembinaan satuan yang saling berkaitan satu sama lain.

Baca juga: Polres-Kodim 0213/Nias bantu sembako masyarakat terdampak PPKM

"Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas organisasi serta pengembangan karier bagi Perwira yang bersangkutan sehingga dapat terwujud TNI AD yang profesional,” kata Danrem.

Danrem pun tidak lupa mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya, kepada Letkol Inf TP Lobuan Simbolon, atas karya dan pengabdiannya selama menjabat sebagai Dandim 0213/Nias. Semoga pengabdian yang telah dilaksanakan selama ini akan menjadi amal ibadah serta mendapatkan ridho dari Tuhan yang Maha Esa, dan semoga kesuksesan selalu menyertai dalam mengemban tugas yang baru.

Sedangkan kepada Letkol Inf Martky Jaya Peranginangin, Danrem meminta agar segera menyesuaikan dengan lingkungan tugas serta melakukan koordinasi yang baik dengan instansi yang ada di wilayah Kodim 0213/Nias.

"Perlu dipahami bersama, bahwa jabatan merupakan amanah yang harus dipertanggung jawabkan kelak di hadapan Tuhan Yang Maha Esa, sehingga harus dijalankan dengan sebaik-baiknya sesuai aturan yang digariskan, dan dilandasi harapan serta rasa optimisme yang tinggi. Saya yakin kepercayaan  yang diberikann kepada Letkol Inf Martky Jaya Peranginangin untuk memangku jabatan Komandan Kodim 0213/Nias, akan mampu melaksanakan tugas dan tanggungjawab yang diberikan oleh pimpinan dengan sebaik-baiknya, serta mampu mewujudkan kinerja yang berkualitas demi keberhasilan pelaksanaan tugas pokok Korem 023/KS," kata Danrem.

Hadir dalam acara Sertijab ini, Kasrem 023/KS, Dandim 0205/TK, Dandim 026/Dairi, Dandim 0210/TU, Dandim 0211/TT, Dandim 0212/TS, Para Kasi Korem 023/KS, Dandenbekang, Dandenpal, Dandenkesyah, Dandenzibang, Dandenhub, Wadandenpom, Ketua Persit KCK Koorcabrem 023 PD I/BB.

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021