Data Gugus Tugas Penanganan COVID-19 yang diterima di Jakarta, Kamis, menyebutkan hingga pukul 12.00 WIB, 10.984.900 orang di Indonesia telah menerima vaksin COVID-19 dosis penuh.

Jumlah tersebut bertambah sekitar 131.916 orang yang divaksinasi dalam sehari.

Selain itu, total 276.587 orang menerima dosis pertama vaksin COVID-19 dalam sehari.

Baca juga: Kajari Binjai mendapat kewenangan khusus dari BPJS Kesehatan

Hingga saat ini, total 17.042.850 orang telah menerima vaksin COVID-19 di seluruh Indonesia.

Hingga saat ini, pemerintah terus melakukan percepatan vaksinasi COVID-19 dalam rangka menciptakan kekebalan kelompok atau herd immunity.

Pemerintah menargetkan 40.349.049 orang di Indonesia dapat menerima vaksin COVID-19 melalui program vaksinasi massal untuk menciptakan kekebalan dari infeksi SARS-CoV-2.
 

Pewarta: Devi Nindy Sari Ramadhan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021