Pangkalan Angkatan Laut Tanjungbalai Asahan (Lanal TBA) di bawah komando Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory memprakarsai kegiatan berbagi takjil kepada umat Islam yang melaksanakan ibadah puasa Ramadhan 1442 H/2021 M dengan melibatkan Forkopimda dan lintas agama di daerah setempat.

Kegiatan berlangsung Kamis (29/4) di Jalan Masjid Kota Tanjungbalai tepatnya di depan Kantor Denpom Lanal TBA mulai pukul 17.30 WIB hingga selesai.

Terpantau hadir dan ikut membagi-bagikan takjil yakni,
Wakil Walikota Tanjungbalai H.Waris, Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory, Dandim 0208/Asahan Letkol (Inf) Sri Beruh Marantika, dan Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira.

Juga hadir pemuka agama Islam, Kristiani, Budha, Hindu dan Khonghucu, Ketua Jala Senastri Lanal TBA beserta pengurus, Sakabahari TBA serta pengurus Vihara Triratna Kota Tanjungbalai.

Danlanal TBA Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory mengatakan, kegiatan tersebut merupakan wujud toleransi untuk saling menghormati dan menghargai sesama pemeluk agama dalam menjalankan ibadah.

"Kita tau Kota Tanjungbalai ini multi etnis dan beragam pemeluk agama hidup berdampingan. Tujuan giat berbagi takjil Ramadhan ini adalah bentuk saling hormat menghormati untuk merajut keharmonisan sesama pemeluk agama," kata Hendrik usai kegiatan.

Wakil Walikota Tanjungbalai H.Waris mengapresiasi kegiatan berbagi takjil yang diprakarsai Lanal TBA dengan harapan kegiatan serupa bisa dilaksanakan di tahun mendatang.

"Kegiatan ini positif untuk merawat kerukunan atar umat beragama. Atas nama Pemkot Tanjungbalai saya mengucapkan terima kasih kepada Danlanal TBA yang telah memprakarsainya," ujar Waris.

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021