Pemerintahan dan masyarakat Nagori Marubun Jaya, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun mensepakati pembentukan Badan Usaha Milik Nagori (BUMNag). 

Kepengurusan BUMDes Mitra Jaya, diketuai Uki Pamuji dengan Sekretaris Arief M Insandi, Bendahara Henni Sriwahyuningsih dibawah pengawasan Robert Siregar, Seni Wardani SE, dan Menanggor Nainggolan dikukuhkan, Selasa (22/12). 

Baca juga: Ada 9 posko keamanan Nataru di Simalungun

Pangulu (Kepala Desa) Sarinah berpesan agar pengurus bekerja sebaik-baiknya, sehingga BUMNagUki Mitra Jaya bisa berkelanjutan.

Kasie PMN Kecamatan Tanah Jawa Juli berharap BUMNag bisa memajukan Nagori Marubun Jaya menjadi desa mandiri. 

BUMNag atau BUMDes (sebutan di daerah lain) Mitra Jaya berupaya memberdayakan ekonomi warga bidang pertanian, perdagangan hasil bumi, industri kreatif.

Unit-unit usaha yang dikelola nantinya diharapkan mampu meningkat pendapatan asli desa. 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020