Perayaan Idul Fitri 1441 Hijriyah atau Hari Raya tahun 2020 di Kabupaten Simalungun berlangsung aman dan tertib. 

"Simalungun kondusif, seluruh kegiatan kepolisian sejak Ramadhan berjalan dengan baik," ujar Kapolres AKBP Agus Waluyo pada apel di markas komando di Pamatang Raya, Selasa (26/5). 

Kegiatan dirangkai dengan pemeriksaan kehadiran dan kesiapan seluruh personel dalam melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat.

Baca juga: Kapolres Simalungun periksa kesiapan malam Lebaran

Baca juga: Polda Sumut sambangi Chek Point Dolok Merangir Simalungun

Kapolres juga menyampaikan ucapan terimakasih atas kerja keras seluruh personel, sehingga situasi keamanan tetap terkendali. 

Dia pun berpesan supaya mereka tetap melaksanakan protokoler kesehatan, karena COVID-19 belum selesai. 

Pewarta: Waristo

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020