Danyonif 123/RW membuka Turnamen bola voli memperebutkan Danyon CUP 2019 dalam rangka HUT 55 Tahun  Rajawali di Mako Yonif 123/rw, Jl. Imam Bonjol, Sabtu (2/11).

Sebanyak 21 Tim bertanding memperebutkan Danyon Cup 2019.

Letkol Inf Rooy Chandara Sihombing mengatakan acara itu bertujuan untuk mencari dan menjaring bibit-bibit untuk dibina dan dilatih untuk turnamen yang lebih besar lagi.

"Junjung tinggi sportifitas, jadikan olahraga untuk mempererat persaudaraan," katanya.

Wali kota Irsan Efendi Nasution melalukan serve perdana sebagai tanda dimulainya turnamen semi open Danyon cup 2019.

Pertandingan perdana dimulai dari Tim Polres Tapanuli Selatan menghadapi Tim Laskar Pelangi, dengan menghasilkan pemenang dari Polres Tapsel dengan skor tiga set.

 

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019