Kedatangan Presiden Joko Widodo selama tiga hari ke kawasan Danau Toba disambut baik oleh Wali Kota Sibolga, Syarfi Huturuk yang menyebutkan dengan dibenahinya kawasan Danau Toba diharapkan menjadi pintu masuk wisatawan ke Sibolga dan Kabupaten Tapanuli Tengah yang memiliki objek wisata bahari.

"Ada yang cemburu kenapa presiden sering datang ke Danau Toba, dan saat ini berkunjung kembali selama tiga hari di sana. Bagi kita yang tinggal di Sibolga dan Tapanuli Tengah itu menjadi peluang besar, karena pada dasarnya ‘belu-bule’ tidak betah lama berlibur di kawasan danau karena dingin. Jadi daerah kita ini menjadi pilihan mereka untuk berjemur agar kulit mereka bagus," katanya.

Ia berkeyakinan, dengan wisata bahari yang dimiliki Sibolga dan Tapanuli Tengah, akan membuat wisatawan dari mancanegara betah berjemur di pinggir pantai dan itu akan menjadi peluang besar nanti nya.

Baca juga: Tiga kepala daerah gagas pembangunan jalan tol Tarutung-Sibolga

Sesudah Danau Toba rampung dibenahi, nanti akan disampaikan ke presiden agar jalan tol dari Sibolga menuju kawasan Danau Toba segera dibangun. 

Sehingga jarak tempuh dari Parapat ke Sibolga menjadi cepat, bahkan dari Medan ke Sibolga hanya dilalui sekitar 4 jam.

"Selain itu juga, kita sudah memiliki Bandara FL Tobing Pinangsori, di Tapanuli Tengah, dan pelabuhan kapal di Sibolga. Ini menjadi faktor pendukung kehadiran wisatawan ke Danau Toba dan Sibolga-Tapanuli Tengah,” sebut Syarfi.

Baca juga: Wali Kota Sibolga: Tol Medan-Parapat-Sibolga dongkrak perekonomian Sumut

Baca juga: Pembangunan tol Tarutung-Sibolga sebagai motor pariwisata dan ekonomi masyarakat

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019