44.515 siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan sederajat serta 44.571 siswa Sekolah Dasar di Kota Medan mengikuti pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang digelar pada Senin.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kota Medan, Marasutan Siregar, usai melakukan peninjuaan di SMPN 1 Medan Jalan Bunga Asoka No.6, Medan Selayang, Kota Medan, Senin.

Baca juga: 3.908 siswa SMP/ sederajat Tapsel mengikuti UNBK dan UNKP

"Kita harapkan UNBK 2019 ini dapat berjalan dengan lancar. Sejauh ini untuk persiapan kita benar- benar maksimal, dan kemarin juga pihak kementrian sudah mengecek langsung ke lapangan bagaimana kesiapan kita terhadap pelaknaaan UNBK," ujarnya

Namun, lanjutnya terkait fasilitas dalam pelaksanaan UNBK ini masih minim.

"Kita masih kekurangan fasilitas komputer, sehingga beberapa siswa terpaksa memakai laptop pribadi," ujarnya saat ditemui di SMPN 1 Medan usai melakukan peninjauan pelaksaan UNBK.

Lebih lanjut, Marasutan menghimbau kepada pihak sekolah untuk bertanggung jawab penuh terhadap barang-barang siswa yang digunakan untuk UNBK ini.

"Ini merupakan tanggung jawab penuh sekolah, kalau hilang kita ganti dan kalau rusak kita perbaiki," tegasnya.

Untuk diketahui, penyelenggara UNBK tingkat SMP mencapai 388 sekolah. Untuk SMP Negeri sebanyak 45 sekolah dengan jumlah peserta 12.922 siswa, 6.003 laki-laki dan 6.919 perempuan. Sementara SMP Swasta 328 sekolah jumlah peserta 24.129 siswa, 12.686 laki-laki dan 11.443 perempuan.

Sementara SMP Terbuka 3 sekolah dengan peserta 532 siswa, 261 laki-laki dan 271 perempuan.

Sedangkan untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri ada 4 sekolah dengan peserta 1.125 siswa, 525 laki-laki dan 600 perempuan. MTs Swasta 76 sekolah dengan peserta 5.807 siswa, 3.001 laki-laki dan 2.806 perempuan.

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019