Ribuan pelajar penuhi Lapangan Benteng saat menghadiri Gebyar Pendidikan dan Kebudayaan 2019, di Medan, Sumatera Utara, Minggu (31/3).

Kegiatan yang diisi dengan pagelaran budaya tersebut juga dimeriahkan dengan jalan santai dan penarikan undian dengan berbagai hadiah.

Kepala Dinas Pendidikan Sumut, Arsyad Lubis dalam sambutannya mengatakan, pendidikan memiliki fungsi strategis dalam pembangunan nasional untuk mencapai bangsa yang maju, mandiri dan beradap.

Arsyad menambahkan, pendidikan juga  berperan menentukan posisi Bangsa Indonesia dengan bangsa lain dalam era persainganan global.

"Pemerintah sudah berupaya terus menerus dalam meningkatkan layanan pendidikan berkualitas, antara lain dengan akses dan pemerataan peningkatan layanan mutu" katanya.

Menurut Arsyad, Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, sangat mengapresiasi kegiatan Gebyar Pendidikan dan Kebudayan 2019 yang dikemas dalam berbagai kegiatan yang melibatkan pelajar dan masyarakat tersebut.

Dina, siswa SMA Negeri 6 Medan mengatakan, ia bersama teman-temannya sengaja datang menghadiri kegiatan tersebut karena untuk menambah ilmu pengetahuan.

"Kata teman-teman saya, kegiatan ini banyak stand-stand yang menampilkan informasi pendidikan" katanya.

Dina berharap kegiatan Gebyar Pendidikan dan Kebudayaan akan terus dilaksanakan setiap tahunnya.
 

Pewarta: irsan

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019