Batubara (Antaranews Sumut) - Fungsi dan peran Tim Penggerak PKK Kabupaten Batu Bara mendapat apresiasi karena mampu menjadi mitra pemerintah dalam upaya menghadirkan kesejahteraan bagi masyarakat.

Hal itu disampaikan Bupati Batu Bara Ir H.Zahir MAP di Lima Puluh, Selasa.

Diakuinya, berbagai program dan kegiatan yang dicanangkan TP PKK selama ini telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. 

Hal ini dapat dibuktikan melalui fleksibilitas program TP PKK yang mampu menyentuh dan melibatkan kaum perempuan secara merata mulai dari pelosok-pelosok pedesaan sampai pada daerah perkotaan.  

Karenanya, kami mengajak seluruh Perangkat Daerah untuk mendukung berbagai program dan kegiatan TP-PKK.

Langkah itu adalah bagian sinergitas dan dukungan terhadap kebijakan dan program kerja Pemerintah daerah di bidang pemberdayaan perempuan.

"Dan segera dibentuk koperasi PKK sebagai upaya pemberdayaan keluarga dengan meningkatkan pendapatan keluarga, tegasnya.

 

Pewarta: Suhaimi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019