Samosir (Antaranews Sumut) - Pemerintah Kabupaten Samosir bersikap tanggap dengan melakukan pembenahan fasilitas umum yang rusak akibat longsoran perbukitan yang terjadi pada 13-14 Desember 2018.

Armada Pemadam Kebakaran dan alat berat dikerahkan merehabilitasi dan membersihkan lumpur yang menutupi jalan, halaman rumah penduduk dan lokasi lainnya di Desa Ambarita dan Huta Ginjang, Kecamatan Simanindo.

Dinas Sosial menyerahkan bantuan kepada enam keluarga yang terkena banjir besar, Jatongam Sinaga, Postel Sinaga, Nasir Nainggolan,  Tumbur Silalahi, Lontung Situmorang dan Saudin Situmorang.  

Plt Kadis Sosial, Lostan Simbolon berpesan kepada warga agar tetap waspada dikarenakan hujan deras berkepanjangan masih terus berlanjut. 

Dia juga mengimbau warga terdampak bencana untuk tetap tinggal sementara di kawasan aman sampai pembenahan selesai dikerjakan.

Tim dari Pemkab Samosir akan lebih detail mengkaji penyebab banjir besar tersebut mensurvei di hilir sungai untuk bisa perbaikan jangka panjang. 
 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018