Aekkanopan (Antaranews Sumut) -- Komisi Pemilihan Umum Labuhanbatu Utara melaksanakan bimbingan teknis tentang mekanisme pelaporan dana kampanye. Kegiatan yang dilaksanakan di salah satu hotel di Aekkanopan itu dibuka Ketua KPU Labura Hj Betti Megawati MAg.

MENGIKUTI : terlihat sejumlah pengurus/penghubung partai mengikuti bimtek tentang pelaporan dana kampanye yang diselenggarakan KPU Labura di Aekkanopan, Senin. (Foto : Antaranews Sumut/Sukardi)

Peserta bimtek adalah para operator dan penghubung masing-masing partai politik (parpol) peserta pemilihan umum 2019 mendatang. Pada kesempatan itu, diterangkan tentang system pelaporan dana kampanye menggupakan aplikasi khusus.

Para peserta terlihat serius mengikuti kegiatan yang berlangsung satu hari itu dipandu oleh staf komisioner yang telah mendapat pelatihan terlebih dahulu terkait masalah itu.

Terlihat hadir dalam acara itu anggota KPU Martan SH, Sangkot Azhari Rambe dan Rahmat Efendi Tambunan serta Sekretaris KPU Drs Parlidungan Siregar. Hadir juga para kabag dan kasubbag di jajaran KPU Labura serta dari badan pengawas pemilu (bawaslu) setempat.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018