Tanjungbalai, (Antaranews Sumut) - Jenazah Ketua DPRD Kota Tanjungbalai, Provinsi Sumatera Utara Bambang Harainto disambut isak tangis keluarga, sahabat dan handai taulan yang menunggu kedatanggan jenazah di rumah duka Jalan Pusara, Kelurahan Perwira daerah setempat, Sabtu.
Pantauan dirumah duka, jenazah suami dari Dita Nirmala serta ayah dua orang putra dan dua putri ini tiba pada pukul 10.30 Wib, dibawa menggunakan mobil Ambulan Nomor Polisi BK 1157 QW.
Ribuan pelayat dari berbagai elemen dan kalangan warga daerah itu tampak haru menyambut untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mantan Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Tanjungbalai itu.
"Sebagai sahabat yang berkecimpung di dunia politik, kami merasa sangat kehilangan. Semoga almarhum diterima amal ibadahnya dan mendapat tempat yang sebaik-baiknya disisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan sabar dan ikhlas menerima musibah ini," ujar mantan Ketua DPRD H.Romay Noor dirumah duka.
Sebagaimana diinformasikan, setelah seminggu menjalani operasi pembuluh darah di RS Colombia Asia Medan serta menjalani perawatan atas penyakit yang diderita. Sekitar pukul 05.30 (bukan 04.30) dinihari tadi, Bambang Harianto yang akrab disapa Bambang Lobo berpulang kerahmatullah untuk menghadap sang khaliqNya.
Menurut keluarga almarhum, jenazah akan dishalatkan di Masjid Jami'Issabil Kelurahan Selat Lancang, dan akan dimakam pada hari ini di pekuburan Muslim Jalan Pusara Kelurahan Perwira, selesai shalat Ashar.***4***(KR-YWK)
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018
Pantauan dirumah duka, jenazah suami dari Dita Nirmala serta ayah dua orang putra dan dua putri ini tiba pada pukul 10.30 Wib, dibawa menggunakan mobil Ambulan Nomor Polisi BK 1157 QW.
Ribuan pelayat dari berbagai elemen dan kalangan warga daerah itu tampak haru menyambut untuk memberikan penghormatan terakhir kepada mantan Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Tanjungbalai itu.
"Sebagai sahabat yang berkecimpung di dunia politik, kami merasa sangat kehilangan. Semoga almarhum diterima amal ibadahnya dan mendapat tempat yang sebaik-baiknya disisi Allah SWT, serta keluarga yang ditinggalkan sabar dan ikhlas menerima musibah ini," ujar mantan Ketua DPRD H.Romay Noor dirumah duka.
Sebagaimana diinformasikan, setelah seminggu menjalani operasi pembuluh darah di RS Colombia Asia Medan serta menjalani perawatan atas penyakit yang diderita. Sekitar pukul 05.30 (bukan 04.30) dinihari tadi, Bambang Harianto yang akrab disapa Bambang Lobo berpulang kerahmatullah untuk menghadap sang khaliqNya.
Menurut keluarga almarhum, jenazah akan dishalatkan di Masjid Jami'Issabil Kelurahan Selat Lancang, dan akan dimakam pada hari ini di pekuburan Muslim Jalan Pusara Kelurahan Perwira, selesai shalat Ashar.***4***(KR-YWK)
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018