Simalungun (Antaranews Sumut) - Bupati Simalungun, JR Saragih menjadi inspektur upacara HUT Bhayangkara Ke 72 tahun 2018, di Mapolres Simalungun, Pamatang Raya, Rabu.

AKP Daniel Tambunan (Kapolsek Perdagangan) komandan upacara dan perwira upacara Kompol T Sitepu (Kabag Sumda Polres Simalungun). 

Presiden RI dalam sambutan tertulisnya dibacakan Bupati Simalungun antara lain menyampaikan intruksi kepada seluruh anggota Polri untuk memantapkan soliditas internal dan profesionalisme guna menumbuhkan dan memperkokoh semangat kebersamaan dalam menghadapi tantangan ke depan yang semakin kompleks. 

Polri diingatkan untuk melakukan perbaikan terhadap kelemahan-kelemahan, terutama dalam penegakan hukum harus dilakukan secara profesional, transparan, dan berkeadilan, menekan budaya koruptif dan hindari tindakan yang berlebihan yang bisa berdampak pada turunnya tingkat kepercayaan publik.

Dalam kesempatan itu, Bupati Simalungun atas nama pemerintah dan masyarakat menyampaikan selamat dan terimakasih atas kerjasama dalam memberikan keamanan dan kenyamanan baik dalam suasana suka maupun duka kepada masyarakat. 

"Mari kita berikan yang terbaik untuk masyarakat. Dan kerjasama yang baik ini harus terus kita tingkatkan sehingga kabupaten Simalungun menjadi daerah yang lebih maju," katanya. 

Kapolres Simalungun, AKBP Marudut Liberty Panjaitan mengajak seluruh anggota jajarannya untuk senantiasa melakukan tugasnya dengan baik dalam memberikan keamanan, pelayanan dan pengayoman kepada masyarakat, sehingga pelaksanaan agenda Kamtibmas 2018 dan 2019 dapat berjalan dengan baik dan menjadikan Kabupaten Simalungun menjadi daerah yang lebih baik.

Kapolres juga memberikan apresiasi kepada Bupati Simalungun yang selama ini senantiasa memberikan dukungan dalam pelaksanaan tugas-tugas Polres Simalungun di wilayah Kabupaten Simalungun.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018