Samosir, 22/11 (Antarasumut) - Sebanyak 710 kepala keluarga (KK) di Kabupaten Samosir mendapat bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) triwulan ke empat dari Kementerian Sosial RI pada tahun 2017.
     Pandamping PKH Kabupaten Samosir, Menra Naibaho, Rabu, di Pangururan, mengatakan, bantuan sosial itu disalurkan melalui Unit Pelaksana Program Keluarga Harapan (UPPKH) Kabupaten Samosir.
     Penyaluran bantuan tri wulan ke empat untuk tahun 2017 dengan total Rp277 juta itu dilakukan per kecamatan di sembilan wilayah kepada penerima berdasarkan data Program Penanganan Fakir Miskin tahun 2015.
     Untuk tri wulan I di Kecamatan Pangururan telah disalurkan kepada 733 KK sebesar Rp.500.000 per KK, tri wulan II dan III dengan nilai yang sama kepada 729 KK, total yang disalurkan sebesar Rp. 1.890.000 per KK.

Pewarta: Antrel

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017