Rantauprapat, 23/11 (Antarasumut) - Kecelakaan lalulintas di jalan lintas Sumatera (Jalinsum) kembali terjadi, tepatnya di kilometer 218 - 219 Kab. Labura menuju Kab. Labuhanbatu.

"Ya benar telah terjadi kecelakaan lalulintas atau out of control/jatuh sendiri, di Jalinsum Labura, pada Senin (20/11) yang lalu," kata Kasat Lantas Polres Labuhanbatu melalui, Kanit Lakalantas Iptu. Syahrial, Kamis di Rantauprapat.

Dia menjelaskan, kecelakaan ini sekira jam 19.45 WIB, melibatkan mobil penumpang (Mopen) bernomor polisi BK 1868 YL yang di kemudikan Edy Susanto, warga Kab. Asahan.

Diduga pengemudi Mopen yang melaju dari arah Utara menuju Selatan kurang berhati-hati dan mengantuk mengemudikan kendaraan, sehingga mengakibatkan terjadi lakalantas.

Setibanya di lokasi kejadian, ujar Iptu. Syahrial penegemudi hilang kendali sehingga melebar ke arah berlawanan jalan dan menabrak tiang telepon.


Akibat kecelakaan tunggal ini, bagian depan Mopen ringsek setelah menabrak tiang telepon di jalan Jenderal Sudirman, Aek Kanopan.


Pengemudi bernama Edy Susanto, 43 meninggal dunia setelah sempat mendapatkan di larikan ke RS. Radiva.


Sementara enam orang dewasa dan empat orang anak penumpang Mopen mengalami luka ringan. Pihaknya sudah menyelidiki dan meminta keterangan dari sejumlah saksi untuk penanganan lebih lanjut.


Pewarta: Kurnia Hamdani

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017