Aekkanopan,24/8 (Antarasumut) - Ketua Pengadilan Agama Labuhanbatu H Bakti Ritonga SH MH dan rombongan yang terdiri dari hakim serta panitera mengunjungi Labuhanbatu Utara. Ketua PA yang belum lama bertugas di daerah itu diterima Bupati Labura H Kharuddin Syah SE dan pejabat lainnya.

Bupati Labura pada kesempatan itu  mengatakan, sejak kabupaten tersebut terbentuk, baru kali inilah Ketua PA berkunjung ke tanah Basimpul Kuat Babontuk Elok. 

“Ini merupakan penghargaan bagi kami, karena sudah sekian lama Labura ada, baru kali ini dikunjungi Ketua Pengadilan Agama," katanya saat menerima rombongan di aula kantor bupati. Diharapkan kunjungan itu dapat menjalin silaturrahmi yang harmonis dan lebih baik kedepan.

Bakti Ritonga pada kesempatan itu mengatakan, kedatangannya ke Labura merupakan suatu keharusan, karena Labura merupakan Kabupaten yang masih termasuk dalam wilayah tugas Pengadilan Agama Labuhanbatu.

Pria yang lahir pada 15 Maret 1968 itu menjelaskan, dirinya ingin melaksanakan visi dan misi Mahkamah Agung dengan memberikan pelayanan kepada masyarakat pencari keadilan di bidang perdata, sengketa dan ekonomi syariah yang ada di Labuhanbatu Raya.

Kegiatan yang dihadiri Sekdakab Drs H Ahmad Fuad Lubis MSi, Asisten Ekbang Drs HR Saljukdin MSi dan para pimpinan SKPD itu diwarnai dengan penyematan pakaian Melayu kepada Ketua PA Labuhanbatu.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017