Tanjungbalai, 29/5 (Antara) - Pemkot Tanjungbalai menjadwalkan 12 kali kunjungan Tim Safari Ramadhan 1438 Hijriah yang diketuai Asisten 2 Pemkot Tanjungbalai A Haiyi Nasution, ke masjid dan mushalla di daerah itu.

Menurut Kepala Bagian Humas dan Protokoler Setdakot Tanjungbalai Nurmalini Marpaung di Tanjungbalai, Senin, Tim Safari Ramadhan dibagi menjadi enam tim dan akan mengunjungi 12 masjid yang tersebar di enam kecamatan di Kota Tanjungbalai.

"Malam nanti, Tim-I dipimpin langsung pak Wali Kota Muhammad Syahrial akan mengunjungi Masjid Jami`Issabil di Jalan MT Haryono, Kecamatan Datuk Bandar Timur," katanya di Balai Kota Tanjungbalai.

Sementara itu, Kepala Bagian Sosial Setdakit Tanjungbalai Muhammad Yunan, menjelaskan, dalam setiap kunjungan tim memboyong pemuka agama yang akan menyampaikan ceramah agama.

Selain itu, Tim juga akan memberikan tali asih berupa teh, gula dan kopi dan speaker aktif yang diserahkan kepada Badan Kesejahteraan Masjid/Mushlla untuk digunakan oleh jamaah.

"Usai melaksanakan sholat Isya dan sholat sunnat Tarawih berjamaah, ustadz yang diboyong oleh tim menyampaikan ceramah agama kepada jamaah masjid dan tim yang hadir," kata Yunan. 

Pewarta: Yan Aswika

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017