Madina, 27/4 (Antarasumut)- Setelah 22 jam terbawa derasnya arus sungai akibat banjir bandang di Desa Huta Dangka Kecamatan Kota Nopan, Kabupaten Mandailing Natal, akhirnya membuahkan hasil, mayat korban Nurmainah (52) ditemukan di sungai Batang Gadis Desa Aek Banir Kecamatan Panyabungan.

Informasi diperoleh dari lokasi kejadian, mayat korban ditemukan sekitar, Kamis (27/4) pukul 13.45 WIB oleh tim gabungan pencarian, lokasi penemuan tidak jauh dari tapian Siri-Siri Syariah, kondisinya sudah mulai membusuk.

Alhamdulillah, barusan kita dapat kabar, korban yang hilang sudah ditemukan di sungai Aek Banir, anggota kita dari kemarin sampai korban ditemukan ikut menyisir sungai Batang Gadis,” sebut Dandim 0212/TS Letkol Arm Azhari, Kamis.

Dapat diketahui, lokasi penemuan mayat korban (Desa Aek Banir) dari lokasi kejadian Desa Hutadangka berjarak sekitar 40 Km lebih. 

Pihaknya membagi anggota dua tim di lapangan, sebahagian melakukan gotong royong untuk membantu warga membersihkan rumah warga dan pasilitas umum yang tertimbun material tanah.

 â€œSebahagian lagi ditugaskan untuk membantu aparat kepolisian, BPBD dan warga melakukan pencarian terhadap korban Nurmainah yang terbawa derasnya banjir bandang di sepanjang sungai batang gadis, ungkap Azhari.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017