Serdang Bedagai, 6/2 (Antarasumut) - Bupati Serdang Bedagai Ir H Sokirman menyaksikan pertandingan semifinal Piala Inalum yang mempertemukan PS Sergai dan PS Labura,Senin (6/2)sore di lapangan Tanjung Gading.
Pertandingan semifinal ini juga turut disaksikan Wakil Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya, Sekda Drs.H.Hadi Winarno.MM, Kepala SKPD, Ketua KONI Sergai Siswanto, Camat se-Kabupaten Sergai serta masyarakat Sergai yang sengaja datang untuk mendukung PS Sergai.
Pertandingan babak Pertama PS Sergai sudah kemasukan 1 gol dan bertahan sampai akhir babak pertama selesai.
Di sela-sela istrihat babak pertama, Wakil Bupati Sergai Darma Wijaya turun ke lapangan memberi semangat dan motifasi kepada para pemain PS Sergai.
Hal ini dilakukannya agar dapat mengembangkan permainan dan dapat bermain secara kompak.
Pada babak kedua, salah satu pemain PS Sergai terkena kartu merah. Meskipun harus bermain dengan 10 orang, anak-anak PS Sergai mampu meningkatkan serangan.
Akhirnya, menit-menit terakhir PS Sergai dapat membobol gawang PS Labura sampai babak kedua selesai kedudukan 1-1.
Dengan skor imbang 1-1 maka pertandingan dilakukan dengan adu finalti. Pada tendangan pertama PS Sergai membuka harapan, kerena kiper dapat mengahalau tendangan dari pemain PS Labura.
Namun peluang yang di dapat tidak mampu dimaksimalkan dengan baik oleh penendang PS Sergai hingga adu pinalti selesai. PS Sergai akhirnya harus mengakui keunggulan PS Labura dangan Skor 4-2.
Usai pertandingan Bupati dan Wakil Bupati mengapresiasi dan memotifasi para pemain dan official team.
Bupati mengingatkan bahwa kekalahan ini bukan hasil terburuk. Hanya saja keberuntungan belum berpihak kepada kita.
Dalam kesempatan ini, Bupati juga berharap PS Sergai pada pertandingan selanjutnya dapat merebut peringakat ketiga. Adapun lawan PS Sergai menunggu hasil pertandingan semifinal kedua antara PS Tobasa melawan Gumarang FC pada hari Selasa
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017