Padangsidimpuan, 15/3 (Antarasumut)- Pemerintah Kota Padangsidimpuan ajukan perbaikan jalan nasional mulai dari tugu pusat hingga ke pelamboyan batas Kabupaten Tapanuli Selatan sepanjang 7 km kepada pemerintah pusat.

Plt.Kadis PU Kota Padangsidimpuan, Ir.Armin Siregar, di Padangsidimpuan, Rabu, mengatakan, pihaknya sudah menyampaikan pengajuan kepada pemerintah pusat terkait perbaikan jalan tersebut agar dapat ditampung pada APBN-P tahun ini.

Di wilayah Kota Padangsidimpuan ada lima titik yang dikategorikan jalan nasional yang ditangani Balan Besar Jalan Nasional (BBJN) Wilayah II.

Yakni mulai Tugu Kota Padangsidimpuan-Pelamboyan Batas Tapsel-Tapteng kurang lebih 7 km, Tugu Kota Padangsidimpuan- Pargarutan Batas Tapsel-Sipirok sepanjang kurang lebih 11 Km, Tugu Kota Padangsidimpuan- Manegen Batas Tapsel-Madina kurang lebih 14 Km.

"Kita sudah menerima banyak keluhan masyarakat terkait jalan nasional yang mengalami kerusakan walaupun sesungguhnya jalan tersebut merupakan tanggungjawab pusat. Namun sebagai pemerintah daerah kita merespon keluhan itu dengan positif, sehingga kita membuat langkah-langkah pendekatan kepada pemerintah pusat," katanya.

Kondisi kerusakan yang terjadi pada jalan nasional itu banyak menimbulkan masalah bagi kendaraan yang melintasi. Kecelakaanpun sering terjadi akibat jalan rusak.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017