Padangsidimpuan, 22/2 (Antarasumut)-Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Pemko Padangsidimpuan optimis terkait program yang akan dikerjakan dinas.

Demikian yang disampaikan, Plt Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kota Padangsidimpuan Hj Roslina Hasibuan, S.Pd, MM, Rabu, mengatakan, kita dalam waktu akan menyelesaikan sosialisasi ke sekolah terkait penyalahgunaan narkoba kepada anak-anak didik SMA, SMK pelajar se Kota Padangsidimpuan, dan masyarakat terkait pemberdayaan perempuan seperti sosialisasi adat, dan mengupa-upah adat, terangnya.

Kemudian ekonomi kreatif untuk pemberdayaan perempuan seperti menanam pagi hingga proses pengemasan dan produksi ke pasar baik dalam kota dan luar kota, yang jelas menggandeng stake holder yang kompeten dalam meneri hasil karya perempuan yang kita berdayakan di dinas tersebut.

Kita juga telah membangun kerja sama dan komunikasi kepada Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Padangsidimpuan dalam memberdayakan perempuan yang ada di Kota Padangsidimpuan, pungkasnya.

Untuk perlindungan anak kita juga optimis dalam menyelesaikan permasalahan yang ada terkait kenakalan remaja di Padangsidimpuan, kita akan optimis dan fokus terhadap program yang di harapkan Walikota Padangsidimpuan, Andar Amin Harahap, S.STP, MSi dengan visi misi, sehat, maju dan sejahtera.

Pewarta: Khairul Arief

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017